Kita lanjutkan lagi pembahasan mengenai menu-menu CorelDraw yang ada pada Menu Bar, kali ini kita bahas Menu "Tools". Menu Tools pada CorelDRAW berisi menu untuk untuk mengatur halaman kerja CorelDraw kita. pada menu ini juga kita bisa memanggil perintah macro yang sudah dibuat atau dipasang pada CorelDraw kita.
Mari kita simak beberapa fungsi menu yang ada pada menu Tools CorelDraw 2018 di antaranya adalah:
- Options: Menu ini digunakan untuk mengatur preferensi dan opsi program CorelDRAW, seperti pengaturan antarmuka, tampilan dokumen, tata letak halaman, opsi pemotongan dan penempatan objek, pengaturan grid dan garis panduan, serta menu untuk membuat shortcut.
- Customization: Menu ini digunakan untuk menyesuaikan tampilan antarmuka CorelDRAW, seperti menambahkan atau menghapus ikon pada toolbar, mengatur shortcut keyboard, dan menyesuaikan palet warna dan properti. menu ini juga bisa diakses dari menu Option
- Save Setting as Default: Menu ini untuk menyimpan pengaturan program CorelDRAW saat ini sebagai pengaturan default, sehingga setiap kali membuka program akan mengatur dengan pengaturan yang sama.
- Color Management: Menu ini digunakan untuk mengatur manajemen warna pada dokumen CorelDRAW, seperti memilih profil warna, mengatur ruang warna, dan menyesuaikan tampilan warna pada layar.
- Create: Menu ini digunakan untuk membuat objek baru dari objek yang kita buat yang bisa kita simpan dalam aplikasi untuk digunakan pada dokumen lain.
- Macros: Menu ini digunakan untuk membuat dan mengedit serta running script otomatisasi yang berfungsi untuk melakukan tugas yang sering dilakukan, seperti memformat teks, membuat objek, mengedit objek, dan lain-lain.
- Border and Groment: Menu ini digunakan untuk menambahkan garis tepi dan hiasan pada objek atau lembar kerja, dengan mengatur warna, ketebalan, jenis garis, dan hiasan. Menu ini juga menyediakan opsi untuk membuat garis tepi dan hiasan kustom dengan menggunakan brush atau garis tepi kustom.
Note : Fungsi-fungsi tersebut belum semua di lakukan experimen ada beberapa yang masih berupa arti dari sumber-sumber lain, mohon di maklum jika ada penyampaian kalimat yang tidak pas dengan fungsinya.
Demikian list fungsi menu yang ada di menu Tools , kita lanjut lagi fungsi menu selanjutnya yaitu fungsi menu-menu yang ada pada menu Windows.